Pondok Pesantren Modern Al amanah



Bismillahirrohmanirrohim.....

          Pondok Pesantren Modern Al amanah adalah salah satu pondok pesantren yang ada di kota Sidoarjo. Lebih lengkapnya lagi berada di Junwangi,krian,kota sidoarjo. Tempat pondok pesantren ini berada di tengah-tengah/di apit oleh sawah.Ponpes ini sangat sejuk sekali. Ada banyak pohon-pohon dan bermacam-macam tanaman yang rindang menghiasi ponpes ini. Bisa dikatakan bahwa ponpes ini termasuk ponpes yang sangat asri. Sehingga membuat para santriwan dan santriwati nyaman berada di ponpes ini. Seperti yang tertera di judul/nama ponpes ini yaitu MODERN. Sudah mengartikan bahwa pondok ini bersifat maju. Ponpes ini terdapat santri laki-laki dan perempuan. Pondok pesantren ini bernama bilingual yang berarti menggunakan dua bahasa yaitu bahasa Arab dan Inggris. Dalam kesehariannya santi ponpes Al amanah wajib menggunakan dua bahasa tsb. Dan ponpes ini memiliki aturan-aturan tersendiri. Aturan-aturan yang menyangkut terhadap kedisiplinan santri. Kedisiplinan ponpes ini sangat di kondisikan. Santri ponpes ini menjaga iman dengan cara mengutamakan kebersihan.

          Pondok Pesantren Modern Al amanah memiliki didikan/yayasan yang lengkap. Yaitu ada Al amanah center,SD Antawirya,SMP Bilingual Terpadu,Dan MA Bilingual. Setiap yayasan memiliki pimpinan yang berbeda-beda tetapi tetap saling berhubungan/menjadi satu dalam mewujudkan tujuan pondok pesantren Al amanah yaitu membuat ponpes ini menjadi MAJU dan mewujudkan cita-cita/impian para santri untuk menjadi generasi muda yang berguna bagi nusa dan bangsa. Ponpes ini memiliki Hymne dan Mars Al amanah yang membantu membakar semangat para santri dalam berjuang untuk menuntut ilmu dan meraih masa depan yang positif.

          Sebenarnya saya tidak mengetahui betul tentang Pondok Pesantren Modern Al amanah ini. Karena saya adalah murid yang baru masuk dan menjadi santri di Ponpes ini ketika kelas satu MA. Saya ini hanya menceritakan tentang pondok Al amanah yang saya ketahui saja. Pondok ini memiliki program yang mulia dan baru berjalan di tahun ini / angkatan saya. Yaitu program Tahfidz Quran Entrepreneur dimana program ini sangat antusias terhadap masa depan dan amal akhirat para santri. Di dalam program ini memang mendukung bagi para santri untuk mewujudkan keinginan menjadi seorang penghafal al quran. Disini tidak hanya mengajarkan untuk menghafal tetapi menjaga dan mengamalkan al quran dengan ayat al quran yang menyangkut pada ilmu yang lainnya.

          Semoga semua program ataupun jadwal yang ada di Pondok Pesantren Modern Al amanah ini tetap berjalan dengan baik tanpa ada halangan apapun yang bisa meruntuhkan /menjatuhkan nama baik ponpes ini sedikitpun. Aminn.....





Comments

Popular posts from this blog

PENERIMAAN SANTRI BARU

Fenomena Blue Moon